Ferdinand Merasa Kasihan, Anies Rangkul Ormas Berantas Mafia Tanah
MATAKOTA, Jakarta – Upaya Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta merangkul Ormas untuk memberantas mafia tanah yang berkeliaran di Ibu Kota, dicibir mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.
“Menandakan bahwa Pemprov DKI Jakarta tak paham soal mafia tanah, kasihan..!! Tak mampu mengidentifikasi siapa yang bermain soal tanah, yang pasti bukan ormas..!,” ujarnya melalui akun Twitter @FerdinandHaean3, Kamis (25/03/2021).
“Gandeng ormas buat berantas mafia tanah? Ga salah?,” tulis pemilik akun @Shda_Agatha
“Jakarta semakin mundur,” timpal akun @JqSenjaya.
Menandakan bahwa Pemprov DKI Jakarta tak paham soal mafia tanah, kasihan..!!
Tak mampu mengidentifikasi siapa yang bermain soal tanah, yang pasti bukan ormas..!
— Ferdinand Hutahaean (@FerdinandHaean3) March 24, 2021
Diketahui, Pemprov DKI menggulirkan program pemberantasan mafia tahan untuk mencegah korupsi pembebasan lahan. Hal itu dilakukan bersamaan dengan mencuatnya dugaan korupsi pengadaan lahan rumah DP nol rupiah yang menyeret Direktur Utama PD Pembangunan Sarana Jaya, Yoory C Pinontoan.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan, salah satu pihak yang dirangkul ialah organisasi masyarakat (ormas). Dia menyebut biasanya ormas mengetahui sejarah kepemilikan sebuah lahan. Terlebih, banyak pihak yang melibatkan ormas untuk menjaga keamanan lahannya.
Ormas juga boleh terlibat memberikan informasi masukan dan lain sebagainya, kalau dirasa diketahui ada tanah siapa pun, milik siapa pun, pribadi berbadan hukum dan milik sebagainya yang diserobot, dikuasai secara tidak sesuai dengan aturan dan ketentuan, silahkan laporkan kepada kami,” kata Ariza di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (23/3/2021).
“Kami berkomitmen Pemprov DKI Jakarta bersama aparat hukum lainnya, Polda Metro Jaya, Kejaksaan dan pengadilan tentu masyarakat kami juga mohon dukungannya,” ucapnya. (DRY)
Pemkot Bandung Siap Wujudkan 500 RW Jadi Kawasan KBS
MATAKOTA || Bandung — Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung manargetkan menghadirkan 500 …