Home All News Vaksinasi COVID-19 di Bandung Capai 2.744 Orang
All News - Pendidikan - 2021-04-15

Vaksinasi COVID-19 di Bandung Capai 2.744 Orang

MATAKOTA, Bandung – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung terus menggencarkan vaksinasi Covid-19 terhadap guru dan tenaga pendidik jelang belajar tatap muka pada Juli mendatang. Hingga saat ini sudah terdapat 2.744 orang yang sudah divaksinasi Covid-19 dosis pertama.

“Kemarin 2.744 orang sampai siang,” ujar Kepala Dinkes Kota Bandung, Ahyani Raksanagara, Rabu (14/4/2021).

Ia menuturkan, total guru dan tenaga pendidik di Bandung yang ditargetkan divaksin mencapai 36 ribu orang.

Ahyani mengaku optimistis sebelum belajar tatap muka vaksinasi dapat selesai dilaksanakan. Pihaknya pun terus berupaya agar suntik vaksin terus dilakukan menggandeng sejumlah lembaga dan instansi.

“Tetap lansia, guru, pengajar, dosen dan pelayan publik lain (April),” katanya.

Sebelumnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung siap menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) pada bulan Juli mendatang secara bertahap di masa pandemi Covid-19. Periode bulan April hingga Juli diarahkan untuk mempersiapkan sarana dan prasarana di sekolah terkait penerapan protokol kesehatan.

“Prinsipnya kita membuka PTM semuanya,” ujar Wali Kota Bandung, Oded M Danial.

Kata dia, berdasarkan hasil rapat bersama seluruh pemangku kepentingan pendidikan pihaknya memberikan kesempatan jika ada orang tua murid yang memilih tetap belajar daring.

“Kita memberikan kesempatan orang tua murid, kalau ada yang belum setuju anaknya ikut PTM bisa dipersilahkan untuk PJJ,” ucapnya. (DRY)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Check Also

Pokja PWI Kota Bandung Berbagi Takjil untuk Pengendara dan Warga di Sekitaran Stadion Sidolig dan Jalan Dipati Ukur

MATAKOTA || Bandung, — Di hari ke 21 bulan suci Ramadhan 1446 H, Pokja PWI Kota Band…