Home Kesehatan UPT Puskemas dan Kelurahan Padasuka Menyelenggarakan Bulan Imunisasi Anak Nasional
Kesehatan - 2022-08-24

UPT Puskemas dan Kelurahan Padasuka Menyelenggarakan Bulan Imunisasi Anak Nasional

Bandung, JB — Pada tahun 2022 pemerintah menyelenggarakan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) dalam rangka meningkatkan cakupan imunisasi dasar lengkap pada anak. Hal ini disebabkan saat pandemi Covid-19 terjadi penurunan cakupan imunisasi dasar lengkap.

Bertepatan dengan pelaksanaan bulan imunisasi anak Nasional (BIAN) di Bulan Agustus, UPT Puskesmas Kelurahan Padasuka Kecamatan Cibeunying Kidul mengadakan imunisasi demi meningkatkan imunitas anak anak usia dini Dari RW01 Sampai RW 16, yang berjalan dari tanggal 1 Agustus sampai 19 Agustus Lalu, Rabu (24/08/2022).

UPT Puskesmas kelurahan Padasuka Dr. HJ. FETTY SUGIHARTI DK, M.K.M. Melakukan imunisasi terhadap anak-anak usia dini dengan target Semua warga Kelurahan Padasuka dari RW 01 sampai RW 12, yang meliputi balita, ibu balita dan masyarakat umum yang belum diimunisasi.

Dalam Acara tersebut Hadir pula Kepala Kecamatan Cibeunying Kidul Drs. H. Aris Rusdianto, M.Si. dan HJ.Aneu Susimie Hilmi,S.PD, M.PD, TP PKK Kec Cibeunying Kidul. Kelurahan Padasuka Mochamad Enoh.

Bulan Imunisasi Anak Nasional adalah kegiatan pemberian imunisasi tambahan Campak-Rubela dan pemberian Imunisasi Kejar pada anak yang belum mendapatkan imunisasi lengkap. Vaksin apa saja yang diberikan pada saat BIAN adalah Vaksin Campak-Rubela, Vaksin Polio (OPV dan IPV), dan Vaksin Pentavalent (DPT-HB-Hib). Semua vaksin avodart-dutasteride.com yang digunakan telah mendapat rekomendasi WHO dan izin edar dari Badan POM dan efektif untuk mencegah penyakit-penyakit tersebut.

Pemberian imunisasi terbukti melindungi anak-anak dari penyakit berbahaya sehingga anak lebih sehat dan lebih produktif. Tak hanya itu, manfaat dari imunisasi juga jauh lebih besar dibandingkan dampak yang ditimbulkan di masa depan. *red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Check Also

Aswad : Skywalk Cihampelas Tempat Wisata Yang Banyak Tantanganya

MATAKOTA || Bandung — Teras Cihampelas atau Skywalk Cihampelas merupakan destinasi w…