Home All News Jadwal Indonesia Open Live MNC TV: Tuan Rumah Sisakan 6 Wakil, Jojo Jumpa Antonsen
All News - Olahraga - 2021-11-26

Jadwal Indonesia Open Live MNC TV: Tuan Rumah Sisakan 6 Wakil, Jojo Jumpa Antonsen

MATAKOTA, Bali – Turnamen bulu tangkis Indonesia Open 2021 hari ini Jumat, 26 November 2021, memasuki babak 8 besar. Dari total 28 pemain, Indonesia hanya menyisakan 6 wakil. Mereka akan berjibaku merebut gelar juara di arena International Convention Centre, Nusa Dua, Bali.

Wakil Indonesia akan tampil mulai pukul 12.00 WIB dan disiarkan secara langsung oleh MNC TV.

Di sektor tunggal putri, lagi-lagi Indonesia tidak mampu meloloskan wakilnya di babak perempat final. Satu-satunya harapan Indonesia di babak 16 besar, Gregoria Mariska Tunjung gugur dikalahkan wakil Thailand Pornpawee Chochuwong.

Sementara pada sektor tunggal putra, Indonesia hanya mampu meloloskan Jonatan Christie yang akan bentrok melawan rival tangguh asal Denmark Anders Antonsen.

Kedua pemain tersebut sudah bertemu delapan kali dimana Jojo unggul 5-3.

Pertemuan terakhir terjadi pada babak penyisihan Thomas Cup Oktober 2021 lalu, dimana ketika itu Jojo menang dengan skor 25-23, 15-21, dan 21-16.

Sementara kekalahan Jojo terakhir terjadi saat perempat final kejuaraan Indonesia Masters Januari 2020 juga dengan pertarungan tiga gim 14-21, 21-10, dan 12-21.

Berikut jadwal wakil Indonesia di Perempatfinal Indonesia Open 2021:

Court 1 – mulai pukul 12.00 WIB

Match 4: Mayu Matsumoto/Ayako Sakuramoto (Jepang) vs Greysia Polii/Apriyani Rahayu

Match 5: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)

Match 7: Jonatan Christie vs Anders Antonsen (Denmark)

Match 8: Akira Koga/Taichi Saito (Jepang) vs Fajar Alfian/M Rian Ardianto

Court 2 – mulai pukul 12.15 WIB

Match 3: Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark)

Match 8: Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. (DRY)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Check Also

Aswad : Skywalk Cihampelas Tempat Wisata Yang Banyak Tantanganya

MATAKOTA || Bandung — Teras Cihampelas atau Skywalk Cihampelas merupakan destinasi w…